Sunday, February 4, 2007

Kemana semua orang-orang pintar negeri ini??

Banjir lagi banjir lagi. Jakarta emang identik dengan kota banjir. Tiap tahun pasti dapat hadiah banjir. Padahal Jakarta itu ibukota provinsi. Kemana semua orang-orang yang terkait dalam mengurus masalah banjir ini?? Pemerintah hanya bisa mengatakan kalau ini hanya musibah, bencana alam. LSM -LSM yang biasanya berbicara memilih diam dan mengadakan seminar di hotel-hotel dengan thema menanggulangi banjir, padahal biaya yang mereka keluarkan untuk seminar tersebut, lebih dari mencukupi untuk mendanai korban banjir yang sangat membutuhka bantuan di pengungsian.

Aneh. Itu kata yang pertama ada di kepalaku begitu mengatahui bencana banjir yang melanda ibukota provinsi itu. Ini bukan bencana yang datang tiba-tiba, hampir tiap tahun Jakarta pasti mengalaminya, namun kenapa sampai tahun ini pemerintah tetap tidak mampu untuk mengatasinya. Jangankan buat mengatasi datangnya banjir, untuk mengatasi korban banjir saja pemerintah sudah kewalahan.

Seharusnya banjir tahunan ini menjadi pelajaran untuk kedepannya, diharapkan jangan sampai ada banjir untuk tahun-tahun berikutnya. Kemana semua orang-orang pintar negeri ini?

Pada mulanya.........

Pada mulanya...........Aku merasa tidak cukup pantas untuk menulis sebuah blog. Namun begitu banyak hal yang hendak aku ungkapkan kepada orang lain, yang aku harapkan dapat menjadi sebuah pandangan lain tentang kehidupan yang sedang aku jalani ini.

Pada mulanya......Hanya dari sekedar keasikan ku membaca setiap blog yang telah ada, sehingga terpikir olehku untuk membagi perjalananku juga kepada orang yang nantinya membaca setiap tulisan yang kucurahkan.

Pada mulanya.....Aku sadar kalau sampai tahap ini, aku masih dalam tahap pembelajaran tentang kehidupan yang masih membentang di depanku. Belajar untuk dapat menikmati setiap detik dari jalan nya sang waktu yang tidak pernah bisa kompromi.

Pada mulanya.......Aku menjalani semua ini dari awal dan menginginkan dapat berakhir dengan sebuah akhir yang indah. Yang dapat merangkum semua jalan-jalanku.